Afnan 9PM for Unisex EDP 100ml
Gambaran Umum Parfum
Afnan 9PM Eau de Parfum adalah parfum unisex yang dianalogikan sebagai aroma yang menangkap transisi dari cahaya matahari yang redup ke dunia malam yang misterius dan menggoda. Sentuhan aromanya terdiri dari komposisi yang manis & lembut, rempah hangat dengan kedalaman amber serta vanilla yang sensual. Oleh karena itu, 9PM adalah parfum yang dapat dirasakan dan diingat oleh pengguna dan orang-orang di sekitarnya.
Target Persona
Parfum 9PM dirancang untuk pria dan wanita (unisex) modern berusia antara 20 hingga 40 tahun dengan karakter yang penuh percaya diri, penuh karisma, dan tahu bagaimana memanfaatkan pesonanya. Parfum ini cocok bagi mereka yang memiliki gaya hidup aktif di siang hari namun selalu menyisakan energi untuk bersinar di malam hari. Sosoknya adalah individu yang berani, sedikit misterius, dan sangat menarik perhatian.
Profil Aroma Parfum
Top Notes:
Bergamot, Lavandin, Cinnamon, dan Apple
Kesan pertamanya menyapa dengan kesegaran citrus dan floral herbal dari bergamot dan lavandin. Aroma ini dipadukan dengan manisnya apel dan rempah hangat dari kayu manis sehingga menciptakan aura yang menyegarkan namun memikat sejak semprotan pertama.
Middle Notes:
Muguet (Lily of the Valley) dan Orange Blossom
Dalam beberapa menit, aromanya akan berkembang jadi lebih floral dan bersih. Orange blossom-nya memberikan kesan creamy dan elegan, sementara muguet menambahkan sentuhan feminin dan lembut sehingga aroma tengahnya begitu harmonis dan sophisticated.
Base Notes:
Patchouli, Amber, Vanilla, dan Tonka Bean
Pada fase akhir, kesannya akan condong ke kedalaman dan kehangatan dari aromanya. Kombinasi antara patchouli dan amber akan menciptakan kesan sensual, sedangkan vanilla dan tonka bean memberi lapisan manis yang menghangatkan dan menggoda. Jadi, inilah bagian paling memikat dan intim dari aroma parfum 9PM.
Konsentrasi & Karakter Parfum
- Konsentrasi: Eau de Parfum (EDP)
- Karakter: Warm spicy-gourmand dengan sentuhan oriental-fougere.
Parfum ini memiliki keharuman yang tebal, creamy, dan sedikit gelap namun tidak berat. Kesan manis dan hangatnya yang menggoda berpadu sempurna dengan rempah dan floral yang menyegarkan. Secara keseluruhan, parfum ini terasa elegan, penuh gairah, dan cocok untuk kamu yang ingin tampil percaya diri dan eksklusif.
Gaya Penampilan Yang Didukung
9PM akan sangat cocok digunakan oleh kamu yang berpenampilan rapi dan menawan. Kamu bisa padukan outfit dengan gaya smart-casual, seperti kemeja satin, celana chino gelap, atau blazer ringan. Sedangkan untuk wanita, parfum ini cocok digunakan dengan outfit dress hitam klasik, outfit formal, atau atasan elegan dan minimalis.
SPL (Sillage, Projection, Longevity)
- Sillage: Kuat, aromanya menyebar baik ke area sekitar tanpa berlebihan.
- Projection: Tinggi pada 1-2 jam pertama setelah penyemprotan.
- Longevity: Sangat tahan lama. Parfum ini dapat bertahan antara 8-10 jam, bahkan dapat lebih lama di kulit kering dan pakaian.
Waktu Ideal Penggunaan
Parfum ini paling sempurna digunakan saat:
- Malam hari, baik untuk momen romantis, pesta, atau acara semi-formal.
- Musim hujan dan cuaca dingin, ketika aroma manis dan hangat terasa lebih intim dan cocok dengan suasananya.
- Cocok juga untuk acara indoor dengan pencahayaan redup, seperti restoran fine dining, konser, atau momen pribadi.
Cruts Parfum
Dengan performa longevity yang tinggi, maka kamu cukup mengaplikasikan 3-5 semprotan di titik nadi (leher, pergelangan tangan, dan belakang telinga) untuk mendapatkan hasil yang maksimal sepanjang malam.
Kesimpulan & Rekomendasi
Afnan 9PM for Unisex EDP adalah parfum yang dirancang untuk kamu yang ingin tampil memikat tanpa harus bersuara lantang. Biarkan aroma dari parfum ini yang akan bercerita tentang malam, misteri, dan karisma. Perpaduan antara aroma manis, spicy, woody yang halus serta elegan membuat parfum ini cocok bagi siapa pun yang ingin membuat kesan tak terlupakan.
Rekomendasi:
Parfum Afnan 9PM ideal digunakan oleh pria maupun wanita yang percaya diri, pencinta aroma manis hangat, serta kamu yang suka tampil standout di malam hari.

